Langsung ke konten utama

IQMA, IKPAN dan UPTQ dalam Acara Ruang Mahasiswa

 



Pada  Senin 16 Agustus 2021 UINSA Student Forum menyelenggarakan acara yang bertajuk “ Ruang MahasiswaDevelop Your Skill to Improve Your Abilities by Choosing The Right Organization.  Acara yang mengundang perwakilan UKM dan UKK yang  ada di lingkungan UIN Sunan Ampel Surabaya ini dihadiri oleh: Suraning Puji G.R (Wakil Ketua Umum IKPAN), Muhammad Nasikhul Amin (Ketua 2 Ikatan Qori’ dan Qori’ah Mahasiswa UINSA), serta  Delfiani Safira D.P  (Koordinator Departemen Penerbitan Unit Pengembangan Tahfidzul Qur’an)

Acara ini berlangsung secara online lewat live Instagram dengan mengusung topik yang  berkaitan dengan  peran organisasi kemahasiswaan  dalam mengoptimalisasi kegiatannya ditengah pandemi Covid-19 yang harus dilakukan secara online serta  bagaimana teknis  untuk penerimaan anggota baru setelah melaksanakan kegiatan PBAK.

Sesi yang pertama disampaikan oleh UKM IKPAN (Ikatan Kader Penyuluh Anti Narkoba) sebagai perwakilannya  yaitu saudara Suraning Puji G.R selaku wakil ketua umum, beliau menuturkan bahwa IKPAN  hanya bisa menerima mahasiswa semester 1 dan 3 karena  bisa fokus proses pengabdian selama setahun. Serta tidak bisa menerima semester 5 karena kegiatan perkuliahan semakin padat. Selama Pandemi Covid-19 IKPAN tetap memberikan penyuluhan akan bahaya narkoba serta pencegahanya dengan mengadakan webinar secara rutin.

Delfiani Safira D.P. yang sekarang menjabat sebagai Koordinator Departemen Penerbitan UPTQ menyampaikan bahwa UPTQ hanya dapat menerima anggota baru dari semester 1 dan 3, seperti kebanyakan UKM dan UKK yang ada. Selama pandemi ini Kegiatan UPTQ berfokus pada setoran Tahfizd Qur'an yang dilakukan secara online melalui video call WhatsApp. Disamping itu juga terdapat wisuda tahfidz untuk yang lulus dari 5 juz, 10 juz, 20 juz serta 30 juz. UPTQ  juga memilki program unggulan yaitu Lomba Karya Tulis Ilmiah Al-Qur’an serta bimbingan dalam penulisan karya tulis ilmiah tersebut.



Adapun untuk UKM IQMA  sendiri melalui perwakilannya  Muhammad Nasikhul Amin memaparkan bahwa IQMA dapat menerima anggota baru baik dari semester 1, 3,maupun 5. Semester 5 dapat mengikuti IQMA untuk mendapatkan pengalaman berorganisasi dan belajar seni Islami yang terdiri dari 5 bidang yaitu: Sholawat, Tilawah, Dakwah, MC dan Kaligrafi. Selama Pandemi berlangsung IQMA tetap melaksanakan kegiatannya yang terbagi pada dua kegiatan utama yaitu Rutinitas (untuk anggota maupun umum) dan Bimsus (Bimbingan Khusus) yang hanya diperuntukkan untuk anggota IQMA. Kegiatan secara offline pun  diperbolehkan untuk  dilaksanakan dengan tetap mengikuti protokol Kesehatan yang ada. Selain aktif dalan kegiatan bimbingan, IQMA juga aktif mengirimkan para kadernya untuk mengikuti perlombaan baik online maupun offline sesuai dengan teknis perlombaannya. Hal ini dapat memberikan pengalaman bagi anggota tersebut sehingga bisa memperoleh berbagai macam prestasi baik tingkat daerah maupun nasional.

Diakhir sesi terdapat pesan dari kakak-kakak perwakilan dari UKM/UKK tersebut bahwasanya seorang mahasiswa jika sudah menjadi bagian dari suatu organisasi hendaknya bisa membagi waktu dengan baik antara keaktifannya diorganisasi dan keaktifannya  dalam dunia perkuliahan yang merupakan identitas dia sebagai seorang mahasiswa.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kalender Kegiatan IQMA

 PERISTIWA PENTING DI BULAN DZULQA’DAH                  Beragam peristiwa dan kejadian di bulan Dzulqa’dah sangat penting untuk diketahui umat Islam sebagai refleksi agar bisa berbuat lebih baik, dan tentunya bisa mengetahui sejarah dalam Islam. Dengan mengetahuinya, semangat ibadah dan melakukan kebaikan akan terus bertambah. Berikut peristiwa penting yang terjadi pada bulan Dzulqa’dah:           Pertama, Perang Bani Quraizhah Syekh Shafifurrahman al-Mubarakfuri dalam salah satu kitab sirah-nya mengatakan, bahwa sehari setelah kepulangan Rasulullah di Madinah, tepat pada waktu Zuhur datang malaikat Jibril untuk menemuinya. Kemudian dia berkata, “Sudahkah engkau meletakkan senjatamu? Demi Allah, kami (para malaikat) belum meletakkan senjata. Berangkatlah engkau sekarang bersama sahabat-sahabatmu menuju Bani Quraizhah, saya (Jibril) akan berjalan di depanmu untuk menggoncangkan benteng-benteng mereka dan menebarkan kekuatan di dada mereka.” Mendengar apa yang disampaikan malaikat Jibril

GELAR JAM’IYYATUL KUBRO, DALAM RANGKA PERINGATAN DIES MAULIDIYAH IQMA KE-34 TAHUN

  Surabaya, Jumat (3/3) Ikatan Qori’Qoriah Mahasiswa (IQMA) UIN Sunan Ampel Surabaya menggelar Jam’iyyatul Kubro dalam rangka Dies Maulidiyah IQMA ke-34, yang diselenggarakan di Masjid Raya Ulul Albab UIN Sunan Ampel Surabaya pada tanggal 3 Maret 2023 (11 Sya’ban). Acara ini berlangsung dari pagi hingga malam hari m eliputi :   k hotmil q ur’an, p embukaan r utinitas dan b imsus, j am’iyyatul k ubro, pembacaan sholawat, serta acara inti p emotongan tu mpeng oleh Riad Ahmad Sahul , k etua u mum IQMA 2023 Jam’iyyatul Kubro ini dihadiri sekitar lebih dari 100 jamaah baik dari anggota , alumni, dewan pembinaan IQMA, bahkan jamaah umum . Antusias jamaah sangat tingii , mengingat Jam’iyyatul Kubro ini pertama kali diadakan setelah tahun-tahun sebelumnya terhalang pandemi. Bagi jamaah yang tidak bisa hadir mereka dapat menyaksikan langsung melalui live streaming di Instagra m IQMA dan juga Youtube Gencar Record . Dies Maulidiyah kali ini bertema “Menebar Benih Cinta kepada Al-Qur’an